Rosberg Pensiun, Mercedes : Kami Tidak Akan Menghukum Hamilton Karena Taktik Kotornya DI GP Abu Dhabi

Baca Juga


LAHANBET.COM - Setelah Nico Rosberg mengumumkan pensiun dini dari balap Formula 1, kini Lewis Hamilton dipastikan tidak akan mendapat hukum dari Mercedes terkait taktik kotor yang ia gunakan selama balapan terakhir di GP di Abu Dhabi dalam pertarungan perebutan gelar juara F1 dengan Nico Rosberg.
Mercedes memilih melupakan masalah tersebut dan fokus untuk mencari pengganti Nico Rosberg, yang menurut Bos Mercedes, Niki Lauda, itu adalah hal yang lebih penting dan lebih membutuhkan perhatian.
Harian The Mail on Sunday, melaporkan bahwa keadaan tim Mercedes saat ini kurang kondusif dan telah berubah secara dramatis setelah pengumuman pensiun yang tak terduga dari Rosberg.
Tidak perlu mengatakan apa-apa untuk Lewis,” tegas ketua eksekutif Mercedes, Niki Lauda.
“Kami tidak memiliki masalah tentang bagaimana ia balapan saat di Abu Dhabi. Kami telah memahaminya,” papar Lauda.
Lauda menambahkan bahwa saat ini yang terpenting adalah mencari pembalap baru pengganti Nico Rosberg. Karena bagi Lauda pensiunnya Rosberg adalah hal yang sangat mengejutkan.
“Saya tidak tahu apa yang akan kita lakukan karena kita sangat terkejut dengan keputusan Nico. Kami sama sekali tidak siap menerima kenyataan ini,” tukas Lauda.

Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Video Video Video