LAHANBET.COM - Bos Ducati, Paolo Ciabatti memastikan bahwa hubungan antara pembalap baru Ducati, Jorge Lorenzo dengan test rider Ducati, Casey Stoner baik-baik saja ditengah kabar adanya perang dingin antara keduanya, setelah Stoner menolak tawaran Lorenzo untuk dijadikan pelatih pribadinya.
Bos Ducati : Lorenzo Dan Casey Stoner Baik - Baik Saja

Baca Juga
- Marquez Dan Lorenzo Di Kabarkan Tertarik Menggunakan Rem Jempol
- Bos Ducati : Lorenzo Dan Casey Stoner Baik - Baik Saja
- Nicky Hayden Meninggal Dunia, Pedrosa Dan Marquez Ucapkan Bela Sungkawa
- Hasil Akhir Moto GP Le Mans Prancis 2017
- Jack Miller : Masa Depan Saya Masih Belum Jelas
- Rossi : Saya Temukan Kebahagiaan di Luar Lintasan
- Rossi : Saya Sangat Membenci Marquez
- Dovizioso : Musim Ini Ducati Lebih Baik Dari Musim Lalu
- Dovizioso : Tanpa winglet Ducati Lebih Baik Saat Menikung
- Lorenzo : Saya Sempat Depresi Dan Frustasi Dengan Motor Ducati
Hubungan Lorenzo dan Stoner, mulai disorot oleh media setelah Lorenzo memiliki ambisi untuk melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan oleh Stoner di Ducati yakni memenangkan gelar juara dunia bersama produsen Italia tersebut.
Tak hanya berambisi menyamai prestasi Stoner, Lorenzo juga mendatangkan semua orang telah membawa Stoner kepuncak kejayaan bersama Ducati, seperti mantan kepala tim teknis Stoner, Gigi DallIgna dan mantan kepala kru Stoner, Cristian Gabbarini.
“Casey memiliki hubungan pribadi yang baik dengan Jorge,” ujar Ciabatti seperti dilansir dari Motorsport-Total.
Baca Juga : Gibernau : Dani Pedrosa pantas Raih Gelar Juara
Ciabbati juga menegaskan bahwa, keputusan Lorenzo mendatangkan Cristian Gabbarini sebagai kepala krunya adalah atas dasar inisiatif dari Stoner.
“Dia sangat membantu sekali ketika kita berpikir tentang kepala kru untuk Jorge,” kata Ciabatti.
“Pendapat Caseys adalah hal penting, namun keputusan itu didapat setelah bertemu Gigi dan Jorge. Jika pengemudi tidak yakin dengan kepala krunya, maka kita tidak bisa memulai musim dengan baik. Saya pikir ini semua terjadi secara alami, ” tegasnya
0 komentar:
Posting Komentar